Shanghai - Rasa penasaran itu tuntas sudah. Tiga kali
beruntun kalah dari Joachim Fischer Nielse/Christinna Pedersen, akhirnya
pasangan Tontowi 'Owi' Ahmad/Liliyana 'Butet' Natsir bisa menang atas
pasangan Denmark tersebut di final ganda campuran turnamen China Open
Super Series Premier 2013, Minggu (17/11). Unggulan kedua
Owi/Butet naik podium juara usai menang 21-10, 5-21, 21-17 dan dengan
demikian memperbaiki rekor pertemuan atas Nielsen/Pedersen menjadi 2-3.
"Dari saat awal masuk lapangan, kami sudah yakin dan lebih percaya
diri. Apalagi tahun ini kami dapat gelar All England dan BWF World
Championships," kata Butet yang dihubungi Badmintonindonesia.org di
Shanghai, Tiongkok.
"Permainan lawan tidak ada yang berbeda, justru perbedaannya ada di kami, kami lebih percaya diri," imbuhnya.
"Motivasi kami bertambah saat tahu akan bertemu mereka, karena kami
memang mau balas kekalahan sebelumnya. Alhamdulillah bisa menang," tutur
Owi.
Owi/Butet tampil meyakinkan di game pertama dengan meraih kemenangan
telak 21-10. Namun, performa mereka justru turun pada set kedua,
unggulan kedua ini balik kalah telak, 5-21.
"Pada game kedua, Tontowi/Liliyana kalah angin, jadi kalau salah
posisi saat terima servis, pasti banyak tertekan. Selain itu,
Tontowi/Liliyana banyak mengangkat bola, pertahanannya jebol terus
karena kalah angin," beber Nova Widianto, Asisten Pelatih Ganda Campuran
PBSI yang mendampingi Owi/Butet bertanding.
Selain itu, Nova mengatakan bahwa salah satu kunci kemenangan
Owi/Butet kali ini adalah penerapan strategi yang mumpuni di lapangan.
"Penampilan Tontowi/Liliyana normal seperti biasanya, walaupun tenaga
agak menurun. Tetapi, mereka sudah siap dengan pola permainan yang
bakal diterapkan melawan Nielsen/Pedersen. Mereka juga banyak belajar
dari kekalahan sebelumya," tambah Nova.
Tiongkok selaku tuan rumah membawa gelar terbanyak dari ajang
berhadiah total US$ 450.000 ini. Tiga gelar diraih Tiongkok, disusul
Indonesia, dan Korea Selatan dengan masing-masing satu gelar.
Berikut hasil lengkapnya:
Tunggal Putra
Chen Long (Tiongkok) lawan Wang Zhengming (Tiongkok) 19-21, 21-8, 21-14
Tunggal Putri
Li Xuerui (Tiongkok) lawan Wang Shixian (Tiongkok) 16-21, 21-17, 21-19
Ganda Putra
Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong (Korsel) lawan Hoon Thien How/Tan Wee Kiong (Malaysia) 21-13, 21-12
Ganda Putri
Wang Xiaoli/Yu Yang (Tiongkok) lawan Bao Yixin/Zhong Qianxin (Tiongkok) 21-13, 21-7
Ganda Campuran
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir (Indonesia) lawan Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen (Denmark) 21-10, 5-21, 21-17
0 comments:
Posting Komentar